Ini 7 Cara yang Bisa Kamu Lakukan Untuk Mengatasi Ketulangan Tulang Ikan

 Ini 7 Cara yang Bisa Kamu Lakukan Untuk Mengatasi Ketulangan Tulang Ikan
Ilustrasi ketulangan (foto: detikunik)


brodkes.com - Kamu sering atau paling tidak pernah ketulangan? Ketulangan bisa saja menyebabkan infeksi dan luka jika kita diamkan dalam waktu yang lama. Meskipun ada enzim yang dapat menghancurkan tulang ikan, namun itu membutuhkan proses yang tidak sebentar. Selain itu, juga tergantung ukuran dari tulang yang tersangkut.

Rasa sakit dan tidak nyaman tentunya akan semakin membuat panik jika kita ketulangan. Tidak ada salahnya jika kamu pergi ke dokter spesialis THT untuk memeriksa kedalaman dan sebesar apa tulang yang tersangkut di tenggorokan kamu.

Dilansir blog mediazone, Senin (14/3/2016), berikut adalah tips-tips yang dapat kamu lakukan jika kamu ketulangan.

1. Jangan coba-coba mengeluarkannya menggunakan tangan yang dimasukkan ke tenggorokan karena hal itu bisa menyebabkan infeksi dan cedera pada kerongkongan anda terlebih lagi kita tidak dapat menjamin kebersihan tangan kita. 
2. Cobalah untuk minum segelas air, tapi perhatikan juga efeknya. Jika dirasa ada efek yang positif sebaiknya diteruskan tapi jika tidak ada perubahan sebaiknya dihentikan sebab hanya akan membuat anda perut kembung. Cara ini hanya efektif untuk tulang yang menempel di tenggorokan dan menempelnya tidak terlalu kuat. 
3. Cobalah untuk batuk agar durinya keluar, jika dirasa tidak berpengaruh sebaiknya dihentikan karena jika terlalu lama dikhawatirkan akan membuat tenggorokan jadi meradang. 
4. Ambilah segenggam nasi kemudian padatkan dan jadikan gumpalan. Telan gumpalan nasi tersebut tanpa air. Dengan begitu tulang akan menancap pada nasi dan ikut terbawa ke lambung. 
5. Selain nasi anda juga bisa menggunakan pisang. Sama seperti nasi, pisang yang anda makan jangan dikunyah. Cukup dipotong menjadi beberapa bagian besar yang dirasa anda sanggup menelannya kemudian telan. Duri yang menancap pada pisang akan terbawa ke lambung. 
6. Cara lainnya adalah dengan menelan bolu dengan ukuran yang besar. Tulang yang terkena bolu akan terbawa ikut ke lambung. 
7. Jika dirasa cara-cara di atas tidak berhasil, sebaiknya anda segera memeriksakannya ke dokter THT. Karena dikhawatirkan tulangnya menancap cukup kuat dan ditakutkan ada peradangan dan infeksi pada tenggorokan.

Nah, sobat, kamu kini bisa mempraktekan tips di atas jika kamu atau keluarga kamu ada yang ketulangan. Semoga beberapa cara dalam menghilangkan ketulangan tulang ikan di atas bermanfaat yah, jangan lupa untuk share artikel ini ke yang lain. (abr/brodkes)

Ayo Sebarkan! Agar Lebih Banyak yang Tahu Informasi Ini

Related Posts

Previous
Next Post »